Thursday 16 March 2017

Tempat Wisata di Bandung

Halo sobat blogger, kali ini A Febrianto blog akan memposting tentang tempat-tempat wisata yang ada di Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan sekitarnya. Buat kalian yang dari luar Bandung seperti Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, ataupun dari luar Indonesia yang ingin berlibur ke Bandung silahkan lihat artikel ini. Buat orang-orang Bandung pastinya sudah tahu tempat wisata di bandung dan sudah mengunjunginya. Berikut adalah daftar nama tempat wisata beserta gambarnya. 

A. Tempat Wisata di Kota Bandung

1. Alun-alun Bandung


2. Karang Setra



3. Skywalk Cihampelas Walk


4. Trans Studio Bandung


5. Museum Geologi


6. Museum Asia Afrika


7. Lapang Gasibu, Gedung Sate


8. Kebun Binatang Bandung



B. Mall di Kota Bandung dan Sekitarnya

1. PVJ (Paris Van Java)


2. Cihampelas Walk  (Ciwalk)


3. BIP (Bandung Indah Plaza)


4. BEC (Bandung Electronic Center)


5. TSM (Trans Studio Mall)


 6. Braga City Walk


7. MIM (Metro Indah Mall)


8. Miko Mall (Kopo)


9. Jatos (Jatinangor Town Square)


10. Istana Plaza




C. Tempat Wisata di Lembang

1. Cikole Jayagiri


2. Tebing Keraton


3. The Lodge Maribaya


4. Dusun Bambu


5. Goa Belanda dan Jepang



6. Kampung Gajah


7. Gunung/kawah Tangkuban Perahu


8. Floating Market


9. De' ranch


10. Observatorium bosscha


11. Puncak Bintang



D. Tempat Wisata di Ciwidey dan Pangalengan

1. Kawah Putih


2. Kebun Teh Ciwalini


3. Batu Cinta


4. Situ Patenggang


5. Perahu Raksasa



6. Situ Cileunca



E. Tempat Wisata di Padalarang

1. IPTEK (Ilmu pengetahuan dan Teknologi)



2. Stone Garden



Sekian postingan kali ini. Semoga dapat membantu yang ingin rekreasi ke Bandung hehe.
Terimakasih.

Kata kunci: Tempat-tempat wisata di bandung, tempat wisata di bandung dan sekitarnya, tempat wisata di lembang, tempat wisata di ciwidey dan pangalengan, tempat wisata di padalarang, tempat rekreasi di bandung dan sekitarnya



Saturday 11 March 2017

Tingkatan-tingkatan Manusia

Assalamu'alaikum
Pada postingan kali ini saya akan menjelaskan tingkatan-tingkatan manusia di dunia ini. Jadi manusia dibagi menjadi 4 tingkatan, yaitu:

1. Yang pertama, Allah berikan kepadanya ilmu dan harta. Luar biasa, sudah cerdas, gagah, pintar, kemudian kaya raya. Dan kata Nabi SAW, "Dia habiskan keduanya di jalan Allah." Ilmunya diajarkan, kemudian juga hartanya diinfakan. Beruntunglah golongan ini dan diridhoi oleh Allah swt.

2. Datang golongan yang kedua, yang Allah berikan kepadanya ilmu tanpa harta. Berilmu, paham ilmu agama, tapi keadaan ekonominya biasa. Dia lihat orang yang golongan pertama nih. Apa yang dia lakukan? Dia katakan, "Ya Allah, Kalau Engkau memberikan kepadaku seperti Kau berikan kepada dia, aku akan lakukan seperti dia atau bahkan lebih." Kata Nabi SAW, "Dua-duanya akan sama pahalanya." Karena memang yang kedua ini tidak punya harta, maka dia hubungkan itu dengan tekad yang kuat, niat yang baik kepada Allah swt.

3. Golongan ketiga orang yang Allah berikan kepadanya harta tanpa ilmu. Tidak ada ilmunya, tapi kaya raya. Cuma tidak tahu mana halal, mana haram. Tidak pernah tahu masalah urusan akhirat, atau surga dan neraka. Tidak pernah berpikir kalau mati di alam barzakh nanti akan ada masalah kalau dia banyak dosa. Dia habiskan hartanya di jalan kemaksiatan kepada Allah. Bangun diskotik, bar, sibuk dengan itu.

4. Kemudian datang golongan keempat, ini yang luar biasa. Kejahilan yang luar biasa. Orang yang tidak dikasih ilmu, tidak dikasih harta. Miskin dan juga bodoh, tidak ada ilmunya. Yang dia jadikan tolak ukur, bukan golongan pertama sama kedua, tapi golongan ketiga. Orang kaya raya yang bangun hotel sana-sini, banyak kemaksiatannya, diskotik, dan seterusnya. Orang-orang yang banyak tiap hari bermaksiat kepada Allah. Maka kata Nabi SAW, "Nih orang nih sama-sama dosanya." Golongan ini sangat rugi karena sudah miskin, bodoh, bermaksiat, dan dapat banyak dosa.

Semoga kita termasuk golongan pertama atau kedua, jangan sampai di golongan ketiga atau keempat. Sekian dari artikel ini. Semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum

Sumber: Lampu Islam, Ustad Khalid Basalamah

Kata kunci: 4 tingkatan manusia, derajat-derajat manusia, beberapa tingkatan manusia, tingkatan-tingkatan manusia di dunia, ilmu dan harta manusia di dunia

Wednesday 8 March 2017

Bukti Nyata Bumi Tidak Datar Paling Masuk Logika! Simak di Sini!

Assalamu'alaikum
Halo readers, kali ini saya akan memposting tentang bukti kalau bumi itu tidak datar. Akhir-akhir ini memang lagi trend, saya sering lihat perdebatan di youtube dan blog-blog lain tentang bentuk bumi yang sebenarnya. Ini menurut pemikiran saya apa yang terjadi jika bumi itu datar. Berikut penjelasannya.



1. Adanya ujung bumi/dunia
Jika bumi datar maka pasti ada ujungnya gan, sampai sekarang belum ada kabar kalau ujung dunia itu ada.

Fernando de Magelhaens, seorang petualang portugis. Dia adalah orang pertama yang berlayar dari Eropa ke barat menuju Asia, orang Eropa pertama yang melayari Samudra Pasifik, dan orang pertama yang memimpin ekspedisi yang bertujuan mengelilingi bola dunia. Meskipun Magelhaens sendiri tewas terbunuh oleh Datuk lapu-lapu di Filipina dalam persinggahannya di Hindia Timur sebelum menuju Eropa, delapan belas anggota kru dan armadanya berhasil kembali ke Spanyol pada tahun 1522, setelah mengelilingi bumi. Ini membuktikan kalau ujung dunia itu tidak ada.

2. Gravitasi bumi tidak stabil
Gravitasi selalu menuju ke pusat bumi, jika bumi datar maka semakin ujung bumi semakin miring/tidak stabil gravitasinya. Jika membangun bangunan/gedung maka tidak akan tegak, gedungnya akan miring seperti menara pisa atau bahkan bisa lebih miring lagi. Semua gedung akan begitu, tidak hanya satu. Tak hanya gedung, kita juga akan berdiri miring puluhan derajat, terlihat sangat aneh gan.

3. Adanya tanah kosong di bawah/balik bumi
Jika bumi itu datar, pastinya bumi bisa dibolak-balik seperti kertas, kalau yang berpenghuni ada di atas, mungkin di bawahnya atau di baliknya itu tanah kosong semua. Tidak pernah dengar ada tanah kosong yang luas di balik buminya.

4. Seluruh dunia menjadi siang hari/malam hari
Jika bumi itu datar, semua penghuni bumi akan merasakan siang hari/malam hari yang bersamaan. Jadi, jika Indonesia siang maka Amerika juga siang. Jam dunia akan sama semua. Tidak ada WIB, WITA, dan WIT.

5. Rotasi bumi menjadi aneh
Bayangkan jika bumi datar berotasi pada porosnya, kalau terjadi siang dan malam normal seperti sekarang, pasti gerakannya seperti kertas yang berputar dibalikan. Jika bumi datar berputar seperti komidi putar, maka tidak akan terjadi siang dan malam, kecuali jika matahari mengelilingi bumi.

Dari lima poin di atas dapat dibuktikan kalau bumi ini tidak datar.
Sekian artikel dari saya, semoga kita dapat berpikir luas dan bermanfaat.
Wassalam.


Kata kunci: Fakta bumi tidak datar, fakta-fakta kalau bumi tidak datar, apa yang terjadi jika bumi datar, hal nyata yang terjadi jika bumi datar, bukti-bukti bumi tidak datar

Thursday 2 March 2017

Apa yang Terjadi jika Bumi Berhenti Berputar?

Hallo reader, kali ini A Febrianto Blog akan memposting tentang kejadian-kejadian yang terjadi jika bumi berhenti berputar menurut ilmu science.

Inilah yang terjadi jika bumi berhenti berputar:


1. Kekacauan Navigasi Pesawat
Perlambatan rotasi bumi menyebabkan satelit keliru memposisikan pesawat, dan pesawat akan mendarat di tempat yang tidak seharusnya.


2. Pertambahan Durasi Hari
Perlambatan rotasi bumi menyebabkan perpanjangan hari. 1 hari bukan 24 jam lagi, tapi akan bertambah menjadi 28 jam setelah 5 bulan. Jam sudah tidak bisa diandalkan lagi.


3. Bumi menjadi tidak bulat sempurna
Rotasi bumi membuat bumi tidak bulat sempurna tapi agak lebar di khatulistiwa karena putarannya. Yang melebar adalah laut yang terkumpul di khatulistiwa.


4. Banjir dan kekeringan
Kalau rotasi melambat, laut akan mengalir ke kedua kutub yang menyebabkan banjir di eropa dan surut di khatulistiwa termasuk Indonesia.


5. Naiknya tekanan udara
Bukan cuma laut, udara akan mengalir ke khatulistiwa dan menyebabkan naiknya tekanan udara. Paru-paru kita di Indonesia bisa pecah menghirup udara seperti itu.


6. Kacaunya kehidupan flora dan fauna
Hewan yang bermigrasi akan kebingungan dengan hari yang terus bertambah panjang dan akhirnya mati kepanasan atau kedinginan. Tanaman juga tersiksa dengan terik matahari yang lebih panjang daripada biasanya dan juga oleh dinginnya malam yang panjang.


7. Aktivitas geologi bertambah ekstrim
Gempa bumi dan gunung meletus di lokasi yang biasanya aman. Penyebabnya adalah gesekan yang timbul oleh lapisan-lapisan bumi yang perlambatannya berbeda-beda.


8. Melemahnya medan magnet bumi
Putaran inti bumi menghasilkan medan magnet yang melindungi bumi dari radiasi matahari. Tapi kalau sudah melambat, medan magnet ini akan melemah dan radiasi matahari bebas masuk dan membuat kanker kulit pada manusia.


9. 1 hari = 13 hari normal
Setelah melewati masa 4 tahun, 1 hari menjadi sama dengan 13 hari normal. Eropa, Amerika Selatan, dan Afrika bagian selatan akhirnya tenggelam total.


10. Munculnya benua baru
Di khatulistiwa, muncul benua baru dari surutnya laut. Sumatera, Jawa, dan Kalimantan terhubung oleh dangkalan sunda, sedangkan Papua dan Australia terhubung oleh dangkalan sahul.


11. Cuaca menjadi sangat ekstrim
Karena sinar matahari berlangsung lama, maka badai bisa berlangsung berminggu-minggu lamanya.


12. Satu hari sama dengan setahun
Akhirnya setelah 5 tahun, bumi berhenti total tapi masih berevolusi mengelilingi matahari. 1 hari sama dengan setahun, terdiri dari 6 bulan siang dan 6 bulan malam.


13. Hancurnya populasi manusia
Jumlah manusia yang tewas mencapai 6 miliar orang. Mungkin ada sedikit orang yang pindah ke daerah yang tidak kebanjiran dan tekanan udaranya nyaman.


Syukurnya, Alhamdulillah, hingga saat ini bumi masih bersahabat kepada kita walaupun kita telah membuat kerusakan di sekelilingnya.
Sekian artikel ini. Semoga dapat menambah wawasan kita. Terimakasih.

Sumber: Khazanah 54

Kata kunci: Ini yang terjadi jika bumi berhenti berputar, kejadian jika bumi berhenti berputar, apa yang terjadi jika bumi berhenti rotasi, jika bumi tidak berotasi lagi, jika bumi tidak berputar lagi, hal-hal mengerikan yang terjadi jika bumi berhenti berputar


Thursday 23 February 2017

Menghitung Volume dan Luas pada Kubus dan Balok

Assalamu'alaikum
Kali ini saya akan memposting tentang cara menghitung luas volume dan luas pada balok dan kubus. Berikut adalah penjelasannya.

Gambar di atas adalah gambar kubus.
Kubus adalah salah satu jenis bangun ruang yang memiliki panjang sisi yang sama.
Setiap bangun ruang memiliki volume.

Untuk mengetahui volume suatu kubus, kita dapat menghitungnya dengan menggunakan rumus berikut:

V = S x S x S

Keterangan: V = volume kubus
                     S = panjang sisi

Lalu untuk menghitung luas suatu kubus adalah dengan cara menghitung dahulu luas satu bidang kubus lalu dikalikan 6 karena kubus memiliki 6 bidang. Rumusnya adalah sebagai berikut:

L = 6 x S x S

Keterangan: L = Luas kubus

Lalu untuk menghitung kelilingnya adalah dengan cara panjang sisi kubus dikalikan 12 karena kubus memiliki 12 sisi. Rumusnya adalah:

k = 12 x S

Keterangan: k = keliling kubus


Sekarang penjelasan untuk balok.

Untuk mengetahui volume suatu balok, kita dapat menghitungnya dengan menggunakan rumus berikut:

V = p x l x t

Keterangan: V = volume balok
                     p = panjang
                     l  = lebar
                     t  = tinggi

Lalu untuk menghitung luas suatu balok, kali ini lebih rumit, adalah dengan cara menghitung masing-masing luas bidang balok lalu dijumlahkan semuanya. Rumusnya adalah sebagai berikut:

L = (p x l) + (p x l) + (p x t) + (p x t) + (l x t) + (l x t)
    = 2(p x l) + 2(p x t) + 2(l x t)

Keterangan: L = Luas balok

Lalu untuk menghitung kelilingnya adalah dengan cara panjang dikali 4 ditambah lebar dikali 4 ditambah tinggi dikali 4. Dengan rumus sebagai berikut:

k = (4 x p) + (4 x l) + (4 x t)

Keterangan: k = keliling balok

Sudah pahamkah?


Sekian penjelasan dari saya, kalau masih belum paham tinggal komentar di kolom bawah oke. Nanti saya menjawab sebisa saya. Makasih.
Semoga bermanfaat.
Wassalamu'alaikum


Kata kunci: Cara menghitung volume balok, cara menghitung volume kubus, cara menghitung luas balok, cara menghitung luas kubus, cara menghitung keliling balok, cara menghitung keliling kubus, rumus volume balok, rumus luas balok, rumus volume kubus, rumus luas kubus